5 Pantai Tersembunyi Di Malang Yang Menawan

Tak heran bila kita sering menemui turis dari luar negeri berkunjung ke Malang, bukan karena hawa dinginnya, akan tetapi salah satunya karena tempat wisata Malang yang sangat menakjubkan, salah satunya adalah pantai. Banyak sekali pantai di Malang yang dijadikan sasaran untuk berwisata, mulai dari pantai balai kambang hingga goa china. Wisata pantai di Malang memang sangat eksotis apalagi pantai – pantai tersebut adalah jajaran dari pantai selatan yang terkenal dengan keganasan ombak dan birunya air laut yang di temani oleh hamparan pasir yang putih bersih.

Tahukah sobat? Ternyata di Malang juga ada beberapa pantai tersembunyi di malang, dan tentunya yang indah yang belum banyak di ketahui oleh wisatawan. Penasaran juga dengan pantai – pantai tersembunyi tersebut? Kita ulas satu per satu di bawah ini.

Pantai Sipelot Malang


Pantai Sipelot yang pada zaman dahulu di gunakan warga Belanda untuk beristirahat, terletak di desa Pujiharjo, tepatnya di kecamatan Tirtoyudo yang masih berada di wilayah kabupaten Malang. Bila anda bingung akses menuju pantai Sipelot, pertama – tama anda harus menuju ke kecamatan Tirtoyudho (setelah kecamatan Dampit). Bila dari arah Malang, setelah tugu masuk kecamatan Tirtoyudo anda akan menemui palang jalan menuju pantai Sipelot yang akan mengarahkan anda untuk berbelok ke kanan dan meneruskan perjalanan menuju arah tenggara sampai ke desa Pujiharjo.

Walaupun jalanan yang di lalui sudah beraspal, namun jalanan terhitung sulit karena berbelok – belok dan sempit. Akan sangat nyaman bila anda menggunakan kendaraan pribadi saja. Karena untuk ukuran bis, jalanan masih terlalu sempit. Ketika anda sampai di desa Pujiharjo, anda masih harus menempuh jarak 2 KM menuju pantai Sipelot.

Pantai Sipelot terletak di bawah bukit, jadi ketika kita sampai di atas bukit, kita bisa melihatnya memantulkan cahaya matahari yang mengakibatkan air dan pasir seakan bersinar. Pantai Sipelot lebih cenderung terlihat seperti teluk yang memiliki hamparan pasir putih cenderung kecoklatan. Walaupun pasir pantai tidak memiliki warna putih bersih, namun kebiruan warna air lautnya tidak perlu di ragukan lagi. Apalagi pantai Sipelot memeiliki air terjun yang dinamakan Coban Sipelot. Walaupun air terjun ini hanya setinggi kurang lebih 10 meter, tapi ini sangat mengasikkan untuk dinikmati bersama teman – teman. Selain air terjun juga ada aliran sungai yang cukup besar. Jadi bagi yang bermalam tidak perlu khawatir kalau ingin sekedar mandi menggunakan air biasa . bahkan di pantai Sipelot ini memiliki dua wahana lainnya yang tak kalah menarik dengan air terjun dan sungai, yaitu Pantai Tenger dan Pantai Pasir Putih. Untuk masalah konsumsi? Tidak perlu khawatir, karena jajaran warung – warung siap menanti anda.

Pantai Bajul mati


Pantai Bajul mati, mungkins edikit orang yang mengetahui dan pernah berkunjung kesana. Padahal pantai ini sangat mengagumkan dengan keganasan ombaknya yang tinggi. Pantai Bajul mati terletak di desa bajulmati, tepatnya kelurahan Gajah rejo, Gedangan kabupaten Malang. Jaraknya sekitar 10 menit dari pantai Goa China. Sangat disarankan bila ingin berkunjung ke Pantai Bajul mati adalah lewat kecamatan Turen. Namun harus ekstra hati – hati karena perjalanan dari kecamatan Turen menuju ke TKP medannya berkelok dan naik turun.

Teluk – teluk nan indah terpampar rapi untuk di nikmati, desiran ombah dan putih bersihnya pasir pantai selalu setia menemani kunjungan anda ke panta bajul mati. Seperti namanya, bajul mati yang berarti buaya mati. Di pantai bajul mati terdapat gugusan bukit yang sekilas dilihat dari kejauhan akan tampak seperti seekor buaya. Karena keganasan ombaknya, sayang sekali bagi anda yang hobi berenang dilarang keras untuk mengekspose hobi anda tersebut.

Pantai Tamban Malang


Jika sebelumnya anda di perkenalkan kepada pantai bajul mati, kali ini anda akan mengenal pantai tamban. Pantai tamban juga salah satu pantai di malang selatan yang masih jarang terjamah oleh wisatawan. Pantai tamban terletak di desa tambak rejo, kecamatan sumbermanjing wetan kabupaten malang. Letaknya bersebelahan dengan pantai sendang biru, tepatnya sebelum pantai sendang biru. Bila anda sudah sampai di kecamatan Turen, anda tinggal lurus saja mengikuti jalan ke arah pantai selatan. Sekitar 65 km kemudian anda akan menemukan plang pantai tamban di sebelah kiri.

Pantai tamban menawarkan eksotika antai pasir putih sejauh 1.5 kilo meter dengan ombak yang berwarna biru. Tak heran bila pantai ini termasuk pantai yang bersih karena jarang terjamah tangan – tangan manusia. Di pantai ini anda bisa menikmati pemandangan laut lepas ke selatan dan melihat pulau sempu yang terpapar jelas di depan mata. Tak sedikit pula perahu – perahu nelayan bertengger di pinggiran pantai. Anda juga bisa berwisata naik perahu nelayan untuk menyusuri lautan atau sekedar menyeberang menuju pulau sempu. Desa tamban juga bisa di gunakan untuk wisata desa asri. Dan satu hal lagi yang mungkin bagi anda para pecinta alam yang tak bisa di lewatkan, yaitu panjat tebing di pantai tamban.

Pantai Joggring Saloko Malang


Pantai tersembunyi ke empat adalah pantai jonggring saloko. Mungkin namanya benar – benar asing di telinga. Tapi bagi para penantang medan ekstream, pantai ini wajib anda kunjungi. Pantai joggring saloko terletak di desa mentaraman kecamatan donomulyo yang masih dalam kawasan kabupaten malang selatan. Kalau dari kota malang terletak sekitar 72 kilo meter.

Tidak banyak ayng mengetahui posisi pantai ini karena medan terjalnya yang memang tiada banding bila dibandingkan dengan pantai – pantai disekitarnya. Anda akan menempuh perjalanan terjal bebatuan sepanjang kurang lebih 7 km sebelum menuju ke pantai, itupun di tempuh minimal satu jam perjalanan. Belum lagi ketika hujan turun, banjir dan licin.

Namun rasa lelah tersebut akan terbayar ketika anda mendengar deburan ombak yang bersahutan di pantai joggring saloko. Salah satu fenomena yang di tunggu – tunggu adalah fenomena nggebros, dimana anda akan melihat semburan dahsyat setinggi 10 meter dari lubang – lubang karang ketika ombak berbenturan dengan karang. Bagi yang ingin camping juga bisa mendirikan tenda di sekitar aliran sungai tawar di pinggir pantai.

Pantai Batu Bengkung Malang


Pantai kelima adalah pantai batu bengkung. Lokasi yang sama dengan pantai tamban yaitu di desa gajah rejo kecamatan gedangan kabupaten malang. Untuk menuju lokasi pantai batu bengkung pun sama dengan pantan tamban, namun dari pantai tamban masih lurus beberapa kilo meter lagi. Sebelum sampai di pantai batu bengkung, anda akan melewati 2 pantai kecil.

Ciri khas dari pantai batu bengkung adalah tebing – tebing dan bukit yang menjulang mengelilingi pinggiran patai. Pasir dan ombanya pun sangat indah seakan berlomba ingin menyombongkan diri. Pantai batu bengkung memiliki satu tempat khas yang tidak dimiliki oleh pantai – pantai di sekitarnya, yaitu kolam alami yang terbentuk dari lubang – lubang batu karang yang air nya membentuk tempat seperti kolam renang. Sehingga bagi para wisatawan yang ingin menikmati berenang di air tenang bisa langsung di coba saja.

Dimanapun tempatnya, anda harus selalu ekstra hati – hati. Perbekalan yang cukup harus anda rencanakan sebelum berangkat. Kondisi kendaraan pun harus ekstra fit bila anda akan melakukan perjalanan jauh. Info menarik lainnya

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Cara Mudah Membuat Teh Tarik Original Cukup 10 Menit